Cara Menambahkan Bisnis di Google Maps

Google Maps adalah sebuah fitur dan aplikasi untuk membaca peta, dan layaknya menggunakan fitur GPS, aplikasi ini ada di hampir semua jenis ponsel. Baik Android dan IOS, semua menggunakan dan pasti ada layanan Google Maps. Google Maps sendiri memang hadir dan bisa memberikan kemudahan kepada semua pengguna untuk mendapatkan informasi terkait dengan lokasi. Dan sebenarnya, ada sebuah langkah optimasi untuk cara menambahkan sebuah bisnis muncul di Google Maps. Dan ini juga bisa menambah peluang untuk mendapatkan pelanggan baru dari pengguna internet terkait dengan bisnis Anda.

Banyak orang sering menggunakan Google Maps untuk mencari berbagai tempat yang terdekat dan sedang dibutuhkan. Mulai dari tempat makan, tempat nonton, tempat hiburan, tempat nongkrong, hotel dan masih banyak lagi. Apalagi tempat mengenai liburan dan berbagai jasa maupun jualan produk tertentu. Kemudahan menggunakan Google Maps juga akan merekomendasikan jarak dan tempat yang terdekat dengan lokasi yang sedang mencari menggunakan perangkat Google Maps.

Keuntungan Bisnis yang Muncul di Google Maps

Sebenarnya ada banyak keuntungan jika bisnis muncul dalam aplikasi Google Maps. Mulai dari mudah mendapatkan pelanggan baru, mudah terkenal, kemudian juga mudah ditemukan. Selain itu bisa lebih profesional dalam menyebarkan lokasi dari sebuah bisnis.

1. Mudah Ditemukan

Sebuah bisnis yang sudah ada dalam Google Maps memang pada dasarnya akan sangat mudah ditemukan. Apalagi jika kebanyakan orang sekarang ini juga sering menggunakan Google Maps sebagai alat pencari berbagai barang.

Aplikasi Google Maps sendiri juga secara default memang sudah ada dan terpasang di seluruh ponsel Android. Dan pada perangkat lain Android, Anda bisa menggunakan browser untuk masuk ke dalam Google Maps.

2. Terkenal

Biasanya memang pada sebuah bisnis yang ada dalam Google Maps juga akan sangat mudah terkenal. Ini hanya sebagai gambaran untuk optimasi pada Google Maps. Selain pengguna Google Maps yang sudah mencapai jutaan, platform ini juga menarik untuk memonopoli dan memberikan rekomendasi bisnis yang ada di sekitar Anda.

3. Mendapatkan Pengunjung dari Luar Kota

Tidak hanya sebuah pengalaman pengunjung dari dalam kota saja, namun ada kalanya juga dari luar kota. Apalagi jika bisnis tersebut tidak mempunyai saingan dan memang mempunyai rating yang bagus, maka akan langsung naik daun dan akan mudah ditemukan di dalam mesin pencari Google Maps.

Sehingga bisa dilihat dari berbagai kota di sekitar Anda. Namun pada pilihan kota di Google Maps, Google Maps sendiri juga menyediakan opsi untuk memunculkan beberapa kota dan provinsi mana saja yang akan memunculkan pencarian terkait dengan nama bisnis dan lokasi bisnis Anda.

Cara Menambahkan Bisnis di Google Maps

Untuk menambahkan bisnis Anda di Google Maps, Anda bisa menggunakan beberapa langkah di bawah ini.

1. Masuk ke dalam Google Maps, dan masuk ke dalam opsi Google Maps Bisnis.

2. Kalau dulu memang masih terpisah dan hanya menggunakan opsi Google Bisnis saja, namun kalau sekarang ini sudah digabung dan bisa menggunakan Google Maps. Yang terpenting perbaharui lebih dulu mengenai Google Maps yang ada di Android Anda.

3. Masuk ke dalam Google Maps versi bisnis dan tambahkan bisnis saya.

4. Masukkan jenis bisnis dan nama bisnis yang anda inginkan. Namun berikan keterangan secara detail dan lokasi koordinat yang lebih tepat. Identitas sendiri bisa anda sesuaikan dengan bisnis yang anda pakai saat ini. Mulai dari nomor ponsel, email, website, alamat dan juga koordinat dan beberapa foto mengenai bisnis Anda.

5. Masukkan beberapa keterangan terkait dengan jam buka dan tutup dengan bisnis yang anda jalankan. Jangan sampai semua orang bisa terkecoh dengan informasi yang Anda buat. Buat jam buka tutup secara detail, kemudian pembukaan khusus pada kalender tertentu.

6. Berikan setidaknya 3 sampai 10 foto terkait dengan bisnis yang sedang anda jalankan. Ini akan menambah dan mempercepat akun anda agar lebih cepat di verifikasi oleh pihak Google Maps dan akan langsung segera muncul dalam pencarian.

7. Jika sudah berhasil dan terverifikasi, maka akan ada nama bisnis anda dalam aplikasi Google Maps dan segera perlahan akan muncul dan mulai mengumpulkan trafik. Anda bisa melihatnya di statistik bisnis Google Maps.

About Admin

Check Also

Apakah Bisa Pinjam Uang di Aplikasi Dana? Cek Kebenarannya!

Dana adalah sebuah aplikasi finansial yang muncul sebagai alternatif bagi semua kalangan. Bahkan anak muda …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *